BERITA

Penyerahan barang Inventaris Kepada UPT PPA

2019/11/18 13:10:12
Sekretaris Dinas P3APPKB  Bapak Drs. Gazali Rahman menyerahkan barang inventaris kepada Kepala UPT PPA Ibu Jumrah, S.ST, diketahui oleh Kepala Dinas P3AP PKB Provinsi Kalteng  
dr. ADM Tangkudung, M.Kes

DP3APPKB - Palangka Raya- 18 November 2019-dilangsungkan Penyerahan  barang inventaris kepada UPT PPA, acara tersebut dilakukan setelah kegiatan Apel Pagi di halaman Kantor Dinas P3APPKB, Penyerahan barang inventaris tersebut disaksikan oleh seluruh Pejabat Struktural, Pejabat Fungsional serta seluruh staf di Lingkungan Dinas P3APPKB Provinsi Kalimantan Tengah.

dr. ADM Tangkudung , M.Kes selaku Kepala Dinas P3APPKB melakukan pengecekan Barang Invantaris yang akan diserahkan kepada UPT PPA


Adapun barang inventaris yang diserahkan kepada UPT  PPA  berupa kendaraan roda 4, kendaraan roda 2 , peralatan kantor dan Aset Lainnya, serah terima tersebut dilakukan agar UPT PPA dapat mengelola aset yang ada secara maksimal sesuai peraturan perundang-undangan. 

Kepala Dinas P3APPKB  dr. ADM Tangkudung, M.Kes bersama Bapak 
Sekretaris Dinas P3APPKB Drs. Gazali Rahman dalam acara penyerahan barang inventaris kepada UPT PPA


Penyerahan barang inventaris tersebut sudah dipersiapkan sebelumnya, hanya menunggu momentum yang tepat untuk direalisasikan mengingat telah berdirinya UPT PPA, serta telah dilantiknya Pejabat definitif pada UPT PPA yang akan menjalankan tugas dan fungsi berdasarkan Peraturan Gubernur Nomor 20 Tahun 2019 tentang Pembentukan Susunan Organisasi, Tugas, Fungsi dan Tata Kerja Unit Pelaksana Teknis Perlindungan Perempuan dan Anak Pada Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana.

Kepala UPT PPA pada Dinas P3APPKB Provinsi Kalimantan Tengah ibu Jumrah, S.ST menyambut baik penyerahan barang inventaris tersebut, guna kelancaran kegiatan pelayanan pada UPT PPA.

Kepala Dinas P3APPKB dr. ADM Tangkudung, M.Kes bersama Kepala UPT PPA  
Ibu Jumrah, S.ST dalam acara penyerahan barang inventaris kepada UPT PPA


Dalam kesempatan tersebut, Kepala Dinas P3APPKB dr. ADM Tangkudung, M.Kes juga menyampaikan beberapa hal terkait kebijakan pengelolaan barang inventaris pada UPT PPA, serta rencana pengembangan di masa yang akan datang. 

 

BERITA

Kepala Bappedalitbang Provinsi Kalimantan Tengah Leonard S. Ampung membuka kegiatan Penyusunan Anggaran Responsif Gender T.A 2024 dengan Isu Tematik ...
2024/03/06 04:07:10 Baca
Unit Pelaksana Teknis Perlindungan Perempuan dan Anak pada Dinas P3APPKB Provinsi Kalimantan Tengah bersama dengan Unit Pelaksana Teknis Daerah Kabupaten ...
2024/03/06 03:36:42 Baca
Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (P3APPKB) Provinsi Kalimantan Tengah melakukan Sosialisasi dan Advokasi Pembentukan Forum  ...
2024/02/29 06:27:57 Baca
Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (P3APPKB) Provinsi Kalimantan Tengah (Prov. Kalteng) kembali melakukan kerja sama ...
2024/02/26 12:18:37 Baca
Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Provinsi Kalimantan Tengah Linae Victoria Aden bersama dengan Tim ...
2024/02/26 11:40:31 Baca