BERITA

Kepala Dinas P3APPKB Dampingi Plh. Asisten Pemkesra Buka Pasar Murah di Kecamatan Bukit Batu

2024/04/06 12:39:33
Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (P3APPKB) Prov. Kalteng Linae Victoria Aden mendampingi Plh. Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Pemkesra) Setda Prov Kalteng Herson B. Aden mewakili Gubernur Kalimantan Tengah membuka Pasar Murah yang dilaksanakan di Kantor Kecamatan Bukit Batu, Sabtu (6/4/2024).
Dalam kesempatan tersebut, Herson B. Aden yang juga menjabat sebagai Staf Ahli Gubernur Bidang  Pemerintah, Hukum, dan Politik mengungkapkan Gubernur Sugianto Sabran dalam beberapa waktu terakhir ini melihat serta memperhatikan situasi dan kondisi masyarakat. Inflasi di Kalteng cukup tinggi dan menyebabkan kenaikan harga beras. 

"Sehingga dari bulan kemarin, Bapak Gubernur memberikan instruksi kepada kami jajarannya, untuk mengadakan Pasar Murah dari barat sampai ke timur. Hari ini, instruksi Bapak Gubernur, Palangka Raya harus tuntas," ujarnya.

























Herson B. Aden saat menyerahkan Beras Murah ke Masyarakat

Kemudian, dalam kesempatan ini juga, Linae Victoria Aden memberikan edukasi singkat mengenai bagaimana Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah berusaha mengurangi tingginya masalah stunting di Palangka Raya serta mencegah Perkawinan Usia Anak yang marak terjadi.

“Di tahun 2023 kasus Stunting di Provinsi Kalimantan Tengah sudah mulai menurun, ini semua karena usaha dan kerja keras Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah serta Kabupaten/Kota yang terus melakukan edukasi dan sosialisasi kepada masyarakat,” ungkap Linae

























Foto Bersama 

Seperti diketahui, stunting adalah gagal tumbuh kembang anak, dari ukuran tinggi badan serta cara berpikir yang kurang cerdas. Faktor yang mempengaruhi agar tidak terjadi Stunting adalah memperhatikan Gizi Ibu semasa hamil dan setelah lahir diberikan ASI, dan tetap diperhatikan gizinya sampai usia anak 2 (dua) tahun.

“Selain itu, anak-anak baru boleh menikah ketika usia 19 tahun ke atas, hal ini juga merupakan upaya untuk mencegah Perkawinan Usia Anak, serta lahirnya anak-anak yang bisa mengalami Stunting saat lahir pada usia Ibu yang masih dibawah 19 tahun,” pungkas Linae.

Turut hadir dalam kegiatan ini yakni Plt. Kepala Biro Pemerintahan Setda Prov. Kalteng Rusita Murniasi, dan Kepala Seksi Kesejahteraan Sosial Kecamatan Bukit Batu Medi Kaharap.
(Elvi/Gina-Pht)/Edt:WP./ Kontrib Lisa) Sumber Data : MMC Kalteng 

 

BERITA

Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (P3APPKB) Provinsi Kalimantan Tengah menggelar kegiatan Pelatihan Manajemen Kasus Kekerasan  ...
2024/04/22 08:20:26 Baca
Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Prov Kalteng Linae Victoria Aden mewakili Gubernur Kalteng hadiri ...
2024/04/22 08:19:15 Baca
Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga  Berencana (DP3APPKB) Prov. Kalteng Linae Victoria Aden menerima kunjungan kerja ...
2024/04/20 03:02:25 Baca
Kepala Dinas P3APPKB Provinsi Kalimantan Tengah sekaligus Sekretaris TPPS Provinsi Kalimantan Tengah Linae Victoria Aden mengikuti Entry Meeting Evaluasi Akselerasi  ...
2024/04/18 12:11:20 Baca
Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Provinsi Kalimantan Tengah oleh Linae Victoria Aden , memimpin Apel ...
2024/04/18 11:40:52 Baca