BERITA

Kegiatan Pembinaan Terhadap Posyandu Melalui Penguatan GSIdan Penilaian Lomba GSI Tingkat Provinsi Kalteng Tahun 2019

2019/09/26 09:35:49
Pada Hari Selasa, 17 September 2019 Dinas P3A PPKB Provinsi Kalimantan Tengah melaksanakan Kegiatan Pembinaan Terhadap Posyandu Melalui Penguatan Gerakan Sayang Ibu (GSI) di Desa Sanggu Kecamatan Dusun Selatan Kabupaten Barito Selatan. Kegiatan ini dilaksanakan bersamaan dengan Kegiatan Verifikasi dan Penilaian Lomba Gerakan Sayang Ibu (GSI) Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2019. Pada pembukaan kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala DPPKBP3A Kabupaten Barito Selatan, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Barito Selatan selaku Ketua GSI Kabupaten Barito Selatan, Camat Dusun Selatan, Wakil Ketua TP-PKK Kabupaten Barito Selatan, Kepala Desa Sanggu, Babinsa dan Bhabinkamtibnas Desa Sanggu, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda dan juga Kader-Kader PKK dan Posyandu.


Tujuan dari dilaksanakannya kegiatan tersebut diantaranya adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan kepedulian pejabat pemerintah daerah dengan sector terkait tentang berbagai factor yang menyebabkan kematian ibu dan peningkatan upaya penanggulangan secara integrative, mekanisme rujukan sehingga keterlambatan pertolongan dapat dihindari, meningkatkan upaya masyarakat dalam pendataan ibu hamil dan mengubah kebiasaan yang merugikan kesehatan ibu hamil, serta meningkatkan peran dan institusi dan juga petugas kesehatan dalam upaya pendataan ibu hamil dan pelayanan kesehatan di Posyandu. Sedangkan hasil yang diharapkan dari kegiatan tersebut adalah adanya komitmen dan tanggung jawab pejabat pemerintah daerah, instansi terkait, masyarakat dan keluarga terhadap upaya penurunan Angka Kematian Ibu dan Bayi, berperan aktifnya institusi dan petugas kesehatan dalam upaya pendataan ibu hamil dan pelayanan kesehatan, serta meningkatkan kesadaran dan kepedulian masyarakat terhadap pentingnya kesehatan ibu melalui program Gerakan Sayang Ibu (GSI).


 

BERITA

Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (P3APPKB) Provinsi Kalimantan Tengah menggelar kegiatan Pelatihan Manajemen Kasus Kekerasan  ...
2024/04/22 08:20:26 Baca
Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Prov Kalteng Linae Victoria Aden mewakili Gubernur Kalteng hadiri ...
2024/04/22 08:19:15 Baca
Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga  Berencana (DP3APPKB) Prov. Kalteng Linae Victoria Aden menerima kunjungan kerja ...
2024/04/20 03:02:25 Baca
Kepala Dinas P3APPKB Provinsi Kalimantan Tengah sekaligus Sekretaris TPPS Provinsi Kalimantan Tengah Linae Victoria Aden mengikuti Entry Meeting Evaluasi Akselerasi  ...
2024/04/18 12:11:20 Baca
Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Provinsi Kalimantan Tengah oleh Linae Victoria Aden , memimpin Apel ...
2024/04/18 11:40:52 Baca